Skip to main content

Cerita Motivasi Kisah Sang Tikus

Sepasang suami dan istri petani pulang kerumah setelah berbelanja. Ketika mereka membuka barang belanjaan, seekor tikus memperhatikan dengan seksama sambil menggumam.
Cerita Motivasi
“Hmmm…makanan apa lagi yang dibawa mereka dari pasar??”
Ternyata, salah satu yang dibeli oleh petani ini adalah Perangkap Tikus. Sang tikus kaget bukan kepalang. Ia segera berlari menuju kandang dan berteriak
“Ada Perangkap Tikus di rumah!!! Di rumah sekarang ada perangkap tikus!!”
Ia mendatangi ayam dan berteriak
“Ada perangkap tikus”
Sang Ayam berkata
“Tuan Tikus…, Aku turut bersedih, tapi itu tidak berpengaruh terhadap diriku”
Sang Tikus lalu pergi menemui seekor Kambing sambil berteriak. Lalu sang Kambing pun berkata
“Aku turut bersimpati.. . tapi maaf, tidak ada yang bisa aku lakukan”
Tikus lalu menemui Sapi. Ia mendapat jawaban sama.
“Maafkan aku. Tapi perangkap tikus tidak berbahaya buat aku sama sekali”
Ia lalu lari ke hutan dan bertemu Ular. Sang ular berkata
“Ahhh…Perangkap Tikus yang kecil tidak akan mencelakai aku”
Akhirnya Sang Tikus kembali kerumah dengan pasrah mengetahui kalau ia akan menghadapi bahaya sendiri.
Cerita Motivasi
Suatu malam, pemilik rumah terbangun mendengar suara keras perangkap tikusnya yang berbunyi. Menandakan perangkapnya telah memakan korban.
Namun ketika melihat perangkap tikusnya, seekor ular berbisa telah terjebak di sana. Ekor ular yang terjepit membuatnya semakin ganas dan menyerang istri si Petani. Walaupun sang Suami berhasil membunuh ular tersebut, namun sang istri sempat tergigit dan teracuni oleh bisa ular tersebut.
Setelah beberapa hari di rumah sakit, sang istri sudah diperbolehkan pulang. Namun selang beberapa hari kemudian demam tinggi yang tak turun-turun juga. Atas saran kerabatnya, ia membuatkan isterinya sup ayam untuk menurunkan demamnya.
Semakin hari bukannya semakin sembuh, justru semakin tinggi demam isterinya. Seorang teman menyarankan untuk makan hati kambing. Ia lalu menyembelih kambingnya untuk diambil hatinya.
Masih! Istrinya tidak sembuh-sembuh dan akhirnya meninggal dunia.
Banyak sekali orang datang pada saat pemakaman. Sehingga ia harus menyembelih sapinya untuk memberi makan orang-orang yang melayat.
Dari kejauhan sang Tikus menatap dengan penuh kesedihan. Beberapa hari kemudian ia melihat Perangkap Tikus tersebut sudah tidak digunakan lagi di rumah itu.
” Nilai-nilai yang bisa kita ambil dari kisah di atas, suatu ketika Anda mendengar seseorang sedang dalam kesulitan atau masalah dan Anda mengira itu bukan urusan Anda, maka pikirkanlah sekali lagi “

Comments

Popular posts from this blog

10 Film Kartun Terfavorit Pada Eranya

Film kartun Memang sangat asyik untuk di saksikan  menemani saat-saat kita bersantai. Selain dapat menyajikan hal-hal lucu, pertarungan, dan berbagai fantasi yang tidak mungkin  terjadi dalam kejadian nyata, namun film kartun saat ini di bumbui semangat perjuangan,  rasa persahabatan yang tinggi  atau bahkan soal percintaan. Berikut ini 10 kartun terfavorit pada eranya masing-masing. 1. Scooby Doo    Dari sekian banyak serial kartun Televisi Hollywood, serial Scooby-Doo jelas sangat populer tidak hanya di negeri asalnya, namun juga di mancanegara termasuk Indonesia sejak tahun 1970-an film ini diputar di televisi nasional. Popularitas serial yang mengisahkan petualangan kelompok pemuda dan di bantu seekor anjing  yang menyelidiki misteri supranatural itu membuat Hollywood mengangkatnya ke versi layar lebar yang live-action, yaitu Scooby-Doo yang dibesut sutradara Raja Gosnell pada tahun 2002. 2. Tom and jerry

5 Pasukan Elit terkenal di Dunia

berikut adalah pasukan2 elit dari seluruh dunia jangan coba2 dengan mereka... Dalam suatu negara, Pasukan keamanan yang biasanya terdiri dari dari Tentara nasional dan polisi tak akan bisa mengatasi semua masalah keamanan yang terjadi di negara tersebut, apalagi jika masalah keamanan yang sedang dihadapi negara tersebut bersifat khusus atau sering disebut pasukan khusus (teroris,penyelundupan,dll). karna polisi dan tentara biasa biasanya hanya dilatih untuk menangani masalah yang bersifat universal. Oleh karna itu negara perlu membentuk suatu pasukan khusus yang hanya menangani satu sisi masalah keamanan, dan Hampir semua negara di dunia sudah mempunyai pasukan khusus, termasuk indonesia dengan kopasus dan densus 88 nya.         Baca Pasukan khusus malaysia ngakak gan Tapi tahukah anda 5 pasukan khusus yang dianggap terkuat di Dunia ? 1. England SAS (Special Air Service) Adalah resimen pasukan khusus dalam Angkatan Darat Inggris yang pernah

10 Konsep kendaraan roda 3 terbaik

Ini adalah konsep2 dari kendaraan roda tiga. kalau di nilai dari bentuk dan mode. kendaraan2 ini sungguh sangat keren. di samping bentuk yang unik. kendaraan ini juga menghemat ban Spoiler for 1 : Aptera - Electric Car Spoiler for 2 : Campagna T-Rex Spoiler for 3 : Energya Spoiler for 4 : TT - Busa ( ) Spoiler for 5 : Hodge Hawk Three (fav ane gan ) Spoiler for 6 : Marotti Three Wheel Spoiler for 7 : Matus Prochaczka’s 3 - Wheel Car Spoiler for 8 : Peugeot 20Cup Spoiler for 9 : Volkswagen GX3 Spoiler for 10 : Peugeot RD sekian dari ane